Home > Info Hino > Hino Luncurkan Truk Hibrida Diesel

Hino Luncurkan Truk Hibrida Diesel


NOVI, KOMPAS.com Hino, produsen khusus truk dari Jepang yang berada di bawah kelompok Toyota, juga ikut meningkatkan jumlah kendaraan hibrida yang dipasarkan di berbagai negara, terutama di Jepang dan Amerika Utara. Kemarin, Hino mulai memperkenalkan truk hibrida untuk pasar Amerika, yang menggabungkan mesin diesel dengan motor listrik.

Versi truk hibrida yang diperkenalkan tersebut adalah cab over engine (COE) atau mesin berada di bawah kabin. Dua model yang ditawarkan dengan penggerak hibrida adalah 155h dengan tonase (gross vehicle weight atau GVW) 6,5 ton dan 195h bertonase 8,8 ton.

Kedua truk tersebut menggunakan mesin J05E Hino berkapasitas 5 liter dan menghasilkan tenaga 157 kW (210 PS) dan torsi 597 Nm. Untuk memindahkan tenaga mesin dan motor listrik ke roda, Hino menggunakan transmisi otomatik 6-percepatan Aisin. Untuk baterai, mereka memakai NiMH.

Teknologi khusus yang ditambahkan untuk truk hibrida adalah Sistem Kontrol Adaptif Hibrida (Hybrid Adaptive Control System atau HACS) yang selalu berkomunikasi dengan komputer mesin atau engine control unit (ECU). Dengan cara ini, kondisi mengemudi dan jalan bisa dievaluasi sehingga konsumsi bahan bakar bisa dioptimalkan.

 

  1. No comments yet.
  1. No trackbacks yet.

Leave a comment